Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

TBM Rumah Nalar Hadiri MAPPAKADECENG: Apresiasi Setengah Abad Rumah Buku Lewat Literasi Budaya

Jumat, 18 April 2025 | April 18, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-04-18T14:36:22Z


Bulukumba, 18 April 2025
– Taman Bacaan Masyarakat (TBM) Rumah Nalar hadir sebagai tamu undangan dalam perhelatan budaya bertajuk MAPPAKADECENG / Spesial Dirgahayu yang diselenggarakan oleh Rumah Buku, Jumat (18/4) di pelataran Lapangan Bontonyeleng. Kegiatan ini menjadi momentum reflektif dengan tema "Mengeja Makna: Setengah Abad(i) Rumah Buku."

Perwakilan TBM Rumah Nalar, Abdul Haris Mubarak, didampingi oleh Nur Winda Sari, turut memberikan apresiasi atas konsistensi Rumah Buku dalam merawat budaya dan literasi di Kabupaten Bulukumba. Menurut mereka, kegiatan ini tidak hanya menjadi ruang ekspresi dan edukasi, tetapi juga bentuk nyata dari keberlangsungan ekosistem literasi yang mengakar kuat di tengah masyarakat.

Dalam rangkaian acara tersebut, para pengunjung disuguhi berbagai aktivitas menarik seperti pameran arsip dan dokumentasi, workshop dan gelar zine, diskusi “Duduk Demokrasi”, pasar militan dirgahayu, lapak baca gratis, mural perjalanan, hingga open mic yang memberi ruang bagi kreativitas komunitas.


Kehadiran TBM Rumah Nalar menjadi bukti sinergi antar komunitas literasi dalam merawat nilai-nilai budaya lokal dan memperkuat jejaring gerakan literasi di Sulawesi Selatan.

×
Berita Terbaru Update